PERAYAAN EKSRISTI JUMAT PERTAMA TK XAVEWAY

Way Halim Permai – Setiap sebulan sekali pada hari Jumat di awal bulan, Kompleks Xaverius Way Halim mengadakan Perayaan Ekaristi di GSG Gentiaras lantai 2. Perayaan Ekaristi ini diikuti oleh seluruh karyawan TK, SD, SMP Xaveway, seluruh murid TK Xaveway dan murid SD, serta SMP yang beragama Katolik. Selain itu, orang tua yang mau ikut juga diperkenankan untuk terlibat dalam Perayaan Ekaristi.

Perayaan Ekaristi atau misa yang dipimpin oleh RD. Petrus Tripomo dimulai pada pukul 07.00 WIB. SMP Xaveway yang bertugas pada Misa Jumat Pertama 2 Agustus 2024 lalu. Murid-murid SMP bertugas sebagai petugas koor, mazmur, lektor, dan kolektan. Para murid TK, SD, dan SMP berkumpul bersama dengan gurunya agar situasi kondusif.

Pada pukul 08.00 WIB, misa telah selesai. Murid-murid TK Xaveway kembali ke kelas masing-masing bersama guru kelasnya. Para murid TK berbaris rapi dan menuruni anak tangga dengan hati-hati. Kemudian, para murid TK menuju tempat penyimpanan sepatu dan memakai sepatunya sendiri secara mandiri. Setelah memakai sepatunya, anak berjalan beriringan menuju kelas bersama teman dan ibu guru.

Kemudian, murid-murid yang telah masuk kelas mempersiapkan diri untuk bermain sambil belajar bersama guru dan teman-teman. Misa Jumat Pertama di bulan Agustus berjalan dengan lancar. Petugas Misa Jumat Pertama berikutnya pada bulan September adalah TK Xaveway. Kami siap menerima tugas ini dengan hati yang gembira. Karena hati yang gembira adalah obat. Salam!

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

TK Xaverius 3 Bandar Lampung

Jl. Griya Fantasi II D/7 Way Halim Permai, Way Halim, Bandar Lampung, Lampung 35135

Telp. (0721) 700 976 
e-mail : tkxaverius3bdl@gmail.com

© 2023 Created with Yayasan Xaverius Tanjungkarang